Belajar Bahasa Korea Online, Mudah Dan Menyenangkan
Mempelajari bahasa korea merupakan kegiatan yang sedikit sulit, namun akan terasa mudah dan menyenangkan bila dilakukan dengan cara yang menyenangkan pula. Saat ini ada banyak pilihan untuk mempelajari bahasa Korea. Mulai dari pelajaran di sekolah, kursus bahasa hingga yang belajar secara online.
Belajar bahasa Korea secara online menjadi salah satu alternatif yang menarik bagi Anda yang ingin mempelajari bahasa Korea namun tidak memiliki waktu atau dana untuk mengikuti kursus di lembaga kursus bahasa asing. Belajar bahasa Korea online juga sangat mudah untuk dilakukan kapanpun dan dimanapun Anda berada asalkan memiliki jaringan internet yang mendukung. Selain itu, belajar online juga tidak perlu mengeluarkan biaya alias gratis.
Langkah pertama yang perlu dilakukan yaitu mengetahui situs-situs yang menyediakan pelajaran bahasa Korea. Saat ini memang banyak website belajar bahasa Korea online yang bisa Anda pilih. Namun bila Anda masih bingung memilih situs untuk belajar bahasa Korea online, berikut kami sajikan situs-situs belajar bahasa Korea online sebagai referensi untuk Anda:
Bagi Anda yang familiar dengan bahasa Inggris, ada banyak situs belajar bahasa Korea online berbahasa Inggris yang memiliki materi lengkap dengan penyajian yang interakif dan menarik. Berikut adalah beberapa diantaranya yang bisa Anda coba:
- korean.sogang.ac.kr
- · learn–korean.net
- · talktomeinkorean.com
- rocketlanguages.com/korean
Untuk belajar bahasa Korea online dengan cara yang lebih menyenangkan, Anda bisa belajar dengan sarana game-game yang seru. Anda bisa mencobanya dengan membuka situs-situs ini:
- mihansa.net/games-to-learn-korean-links
- genkienglish.net/speakkorean
- digitaldialects.com/Korean.htm
- koreanwordgame.com
Sedangkan bagi Anda yang lebih menyukai mempelajari bahasa Korea dengan penyajian berbahasa indonesia, berikut beberapa situs yang bisa Anda pilih untuk mempelajari bahasa Korea online:
- bahasa-korea.com
Situs bahasa-korea.com yang merupakan situs kami ini juga akan selalu menyajikan pelajaran-pelajaran bahasa Korea untuk Anda yang akan terus di update tiap harinya. Situs lain:
- world.kbs.co.kr/learn_korean2/indonesian/
- www.seoulina.com/
- hangguk.com/belajar-bahasa-korea/
Dalam mempelajari bahasa Korea secara online yang dilakukan sendiri biasanya kan menemui kesulitan-kesulitan dalam belajar. Untuk menguasai bahasa Korea sendiri diperlukan beberapa materi yaitu Reading and writing skill (kemampuan membaca dan menulis), Listening skill (Kemampuan mendengarkan), Grammar (Tata Bahasa Korea) dan Vocabulary (Kosa kata). Maka dari itu, wajar apabila akan menemui kesulitan dalam memepelajari bahasa Korea secara otodidak.
Seandainya kita menemui kesulitan, sebaiknya tanyakan pada teman yang lebih tahu atau menguasai bahasa Korea. Mungkin juga akan lebih bagus jika mengikuti kursus bahasa Korea di lembaga pendidikan bahasa Korea. Lembaga kursus bahasa Korea sendiri saat ini sudah bisa banyak ditemui dengan harga yang relatif terjangkau.
Namun dengan mempelajari bahasa Korea secara online juga menjadi awal dan usaha yang bagus untuk proses Anda menguasai bahasa Korea. Silahkan coba dan kunjungi situs-situs belajar bahasa Korea online yang paling sesuai dengan Anda.
wah banyak ya ternyata media online untuk belajar bahasa korea. jadi tidak perlu kuliah khusus lagi ya :)) tapi akan lebih baik kalau mengkombinasikan keduanya sih hehehe